SIFAT ORANG MANDAILING

Sifat sifat Batak Mandailing.
Saya bukanlah seorang asli Mandailing. Tapi akibat perkawinan lintas budaya antara ibu dan bapakku, jadinya saya sudah punya darah Mandailing walaupun bukan tulen. Dan saya sendiri dilahirkan di Mandailing Jae dan dibesarkan di tanah Mandailing Godang.
Karena saya lahir dan dibesarkan di tanah Mandailing, jadi saya banyak tahu tentang sifat sifat orang Mandailing. Batak mandailing bahasanya lebih halus dan lebih lembut dari Batak Toba. Walaupun sebenarnya orang Mandailing berasal dari Toba. Perangainya juga lebih lembut dan tidak kasar, tapi tidak penakut. Orang Mandailing biasanya berani berkelahi di luar daerahnya walaupun sedang sendiri. Tidak suka mengeroyok kecuali dalam keadaan terpaksa. Orang Mandailing hampir 100 percen beragama Islam dan termasuk penganut agama yang cukup taat.
Orang Mandailing sangat menghormati perbedaan. Buktinya tidak pernah terjadi perkelahian antar agama di Tanah Mandailing. Banyak yang saya puji dalam sifat sifat orang Mandailing. Orang Mandailing tidak suka mencuri. Buktinya jarang terjadi perampokan, pencurian maupun penodongan di daerah Mandailing. Bahkan sering saya bandingkan di beberapa daerah di luar Mandailing, bila ada truck jatuh, maka orang orang setempat akan menjarah muatan truck itu. Saya tak perlu mengatakan di daerah mana saya sering lihat. Sebab itu hanya akan memburukkan suku yang lain. Tapi yang jelas saya tidak pernah mendengar bahwa penduduk Mandailing mau menjarah orang yang kecelakaan. Banyak kebaikan kulihat dalam suku Mandailing. Dalam dunia dagang, orang Mandailing juga sangat pandai dan pintar. Telah kulihat bahwa banyak daerah pasar di kota lain yang telah dikuasai pendatang China. Baik di daerah kecamatan maupun di kabupaten. Tapi di daerah Mandailing, sektor ekonomi benar benar dikuasai penduduk asli Mandailing. Di kabupaten maupun di kecamatan, apalagi di pedesaan. Memang sangat banyaklah kulihat sifat unggul yang ada di suku Mandailing. Orang Mandailing biasanya sangat ulet dan yang lebih dominan, orang Mandailing itu sangat pemberani dan tidak penakut. Kalau penilaian pada kaum perempuan, satu sifat yang cukup terpuji di suku Mandailing, wanita Mandailing adalah wanita yang cukup setia. Sangat setia dibanding suku suku lain. Itulah penilaian saya pada komunitas Batak Mandailing.

Pemilik blog ini adalah penulis buku 40 Hari Di Tanah Suci.
Ingin lihat profil penulis: Klik disini

9 Tanggapan so far »

  1. 1

    Abdul said,

    Saya setuju dengan yang kamu katakan bro. Pernah juga teman saya tamatan musthofawiyah Purba baru bercerita ke saya. Katanya dulu tahun 60-an atau tahun 70-an pernah datang survei ke Indonesia dari Arab saudi sono, tentang daerah mana di Indonesia yang paling islami maksudnya yang paling sesuai amalan dan perbuatannya maka daerah kita atau Mandailing Natal yang terpilih.

  2. 2

    medysept91 said,

    Jadi lebih banyak baiknya ya bro. http://tinyurl.com/qmjfnk

  3. 3

    ashartanjung said,

    Saya menilai baik. Bukan karena di diri saya ada darah Mandailing, tapi karena benar benar saya bandingkan dengan suku lain basyid.

  4. 4

    aida said,

    Saya tidak setuju…. karena semua itu tergantung pada sifat seseorang itu sendiri…
    contohnya suamiku orang Asli dari Panyabungan – Pasar Hilir, ;panjyabungan jae…
    ternyata orangnya mudah putus asa, tidak mau berusaha, pemalas, sukanya hanya foya2 dan selalu menghubungi teman2 wanita (mantan pacarnya)…

    Terus terang saya sangat marah… dalam menulis ini… saya benci sekali dengan wanita itu… WANITA MANDAILING YANG GAK TAHU DIRI…. MUTIA PULUNGAN NAMANYA…

    GAK TAHU MALU…. PERUSAK RUMAH TANGGA ORANG….

  5. 5

    Lan said,

    Salam, sesiapa yang ada bersusur galur dengan arwah (almarhum) Unyang Malim Maulana dan Aki Malim Putih dr Mandailing di pinta jawab komentar ini. Terima kasih.

  6. 6

    ZULIZA said,

    ya….. saya setuju….. karna saya sendiri mandailing yang menetap di malaysia akibat perpindahan nenek moyang saya dahulu…..

  7. 7

    sy sendiri setuju bangat apa yg di ulaskan sudara kita di ats sy sendiri orng mandailing asli dan dewasa di mandailing terus merantau ke tanah pulau jawa..sampai sekarang …

  8. 8

    maria said,

    benarkah begitu, saya bakal menerima pembantu rumah orang mandailing.. jika begitulah sifatnya, ya saya syukur..

  9. 9

    anto said,

    tapi yg perna agu alami slama pcaran sma seorang cwek mandahiling. Dia orangnya gak setia. Ska selingkuh di blakangku.


Comment RSS · TrackBack URI

Tinggalkan komentar